Kawasanindustri.net Aparteman Harga Mulai 200 Jutaan di Segi Tiga Emas Cikarang. Cikarang Bekasi mengalami perkembangan yang begitu pesat, apartemen-apartemen mewah dan superblock akan di bangun di Cikarang yang letaknya memang strategis berada di kawasan industry. Harga apartemen pun bervariasi mulai dari harga 200 jutaan –  Rp1 miliaran dan siap menjadi investasi properti Anda.

Kalau selama ini pusat perhatian para urban maupun para pendatang dari luar daerah maupun luar negeri ke Jakarta, dalam beberapa tahun yang akan datang perhatian mereka akan beralih ke Cikarang Bekasi, kenapa demikian karena di Cikarang bekasi akan terlahir segitiga emas baru di Koridor Timur Jakarta

Salah satu projek besar di lippo cikarang yang akan menjadi kawasan segitiga emas baru di Koridor Timur Jakarta adalah Orange County, karena berlokasi tepat di jantung area antara Lippo Cikarang, Delta Mas dan Jababeka serta memiliki akses gerbang tol tersendiri yaitu exit tol Cibatu.

Proyek ini lebih besar dibandingkan area pusat bisnis di beberapa kota besar di dunia seperti Hudson Yards New York, ICC Union Square Hongkong, atau Roppongi Hills Tokyo. Disekitar area pengembangan kawasan Orange County telah memiliki economic base yang sangat kuat yaitu kawasan industri dan sudah menjadi destinasi perusahaan-perusahaan dunia yang menanamkan investasi dalam bentuk industri manufaktur.

Perusahaan-perusahaan besar dunia tersebut contohnya Toyota, Honda, Suzuki, Hyundai, Hankook, Danone, Coca-Cola, Bridgestone, sehingga menjadikan area ini memiliki populasi ekspatriat yang tinggi. Komunitas ekspat Jepang tercatat lebih dari 3.500 orang, juga warga Korea, Taiwan, Cina dan warga asing lainnya.
 
Sampai akhir tahun ini tercatat telah direncanakan 6 apartemen baru. Bahkan kalau ditambah Trivium Terrace Residence yang dipasarkan Lippo Cikarang satu tahun terakhir menjadi tujuh proyek apartemen.

Apartemen di Cikarang, Green Palace Residence
Terbaru apartemen di kawasan Orange County (322 ha), Lippo Cikarang, yang dalam dua bulan terakhir melepas dua tower: Irvine Suites dan Westwood Suites. Kedua tower ini laris manis. Lima apartemen lainnya adalah Green Palace Residence, The Oasis, Mustika Golf Residence, The Enviro, dan One Sentosa. Harganya variatif, mulai Rp200 jutaan –  Rp1 miliaran.

The Oasis di Jl Cikarang-Cibarusah dikembangkan  dengan konsep terpadu (mixe used development). Selain apartemen di dalamnya akan dilengkapi perkantoran, kondotel, mal, rumah sakit, club house, dan hotel. PT Cowel Development, pengembangnya, rencananya akan membangun 5 tower apartemen . Saat ini dipasarkan tower Mahogany setinggi 31 lantai. Tipenya mulai studio (30 m2) – 2 kamar (60 m2) seharga mulai Rp500 jutaan.

Trivium, Oasis, Irvine dan Westwood Suite membidik  para manajer dan supervisor yang bekerja di kawasan industri Cikarang, termasuk menyasar para ekspatriat. Beberapa apartemen tersebut lokasinya di kawasan Lippo Cikarang. Sedangkan empat apartemen lainnya lokasinya di kawasan Kota Jababeka.

Green Palace (PT Pudjiadi Prestige Tbk) lokasinya di antara dua kota industri itu, Lippo Cikarang dan Jababeka. Tahap pertama dipasarkan dua menara (1.080 unit) terdiri atas tipe studio (22 m2) dan 2BR 38 m2 seharga Rp200 – 400 jutaan/unit. Tower pertama sudah mulai dibangun, targetnya tahun 2016 mulai serah terima.

Jadi Anda bisa membayangkan mulai tahun 2017 nanti kalau semua proyek apartemen itu selesai dibangun di Cikarang bakal ada belasan ribu unit apartemen Harga Mulai 200 Jutaan. Semuanya menyasar para pekerja asing yang jumlahnya cukup banyak di Cikarang. Bagaimana dengan Anda, Anda juga berminat?

By

Tinggalkan Balasan